Download BUKU Dakwah Rasul SAW Metode Supremasi Ideologi Islam

Minggu, 14 Juli 2013

Mengikuti Nabi Saw. ke Surga

Mengikuti Nabi Saw. ke Surga



Keagungan Nabi Muhammad SAW adalah karena beliau manusia biasa yang menerima wahyu dari Allah Swt. Beliau dilahirkan sebagaimana manusia lainpun dilahirkan. Dia mengalami fase kanak-kanak, remaja dan menikah. Dia pernah mengalami sehat dan sakit, pernah berperang, pernah merasa sedih dan senang, sebagaimana yang dirasakan oleh manusia yang lain. Dia pernah merasa kehilangan isteri dan anak, serta pernah menghadapi apa yang dihadapi anak yatim di masa kecil. Dia pernah mendapat pertolongan pada waktu perang Badar dan penaklukan kota Mekah, sebagaimana dia pun pernah merasakan kekalahan pada perang Uhud dan Hunain.

Kita mempunyai harapan sekaligus mempersiapan diri untuk menjadi seperti beliau Saw., juga agar kita mengikutinya. Seandainya dia seorang malaikat, tentu kita akan berkata pada diri kita, “Bagaimana kita melakukan sesuatu yang dilakukan oleh malaikat, sedang kita bukan seperti dia?” Tapi karena keberadaannya di depan kita sebagai seorang manusia, baik dari darah maupun dagingnya, mengapa kita tidak mengikutinya?

Seluruh kandungan Al Qur`an adalah kebaikan, hidayah dan cahaya. Tidak satu pintupun dari pintu-pintu kebaikan, kecuali Allah SWT membukakannya untuk orang-orang yang beriman melalui ayat-ayat yang jelas. Dan, tidak satu pintupun dari pintu-pintu keburukan serta kesesatan, kecuali Allah menutupnya dengan tanda-tanda yang nyata.

Hai sekalian manusia, bertaqwalah kepada Tuhan-mu yang telah menciptakan kamu dari yang satu, dan daripadanya Allah menciptakan isterinya; dan daripada keduanya Allah memperkembangbiakkan laki-laki dan perempuan yang banyak. Dan bertaqwalah kepada Allah yang dengan (mempergunakan) nama-Nya kamu saling meminta satu sama lain, dan (peliharalah) hubungan silaturrahim. Sesungguhnya Allah selalu menjaga dan mengawasi kamu. (QS. 4:1)

Dan orang-orang yang beriman, lelaki dan perempuan, sebagian mereka (adalah) menjadi penolong sebagian yang lain. Mereka menyuruh (mengerjakan) yang ma'ruf, mencegah dari yang munkar, (QS. 9:71)

Dan teman-teman mereka (orang-orang kafir dan fasik) membantu syaitan-syaitan dalam menyesatkan dan mereka tidak henti-hentinya (menyesatkan). (QS. 7:202)

maka hendaklah orang-orang yang menyalahi perintah-Nya takut akan ditimpa cobaan atau ditimpa azab yang pedih. (QS. 24:63)

Hai orang-orang yang beriman, bertaqwalah kepada Allah sebenar-benar taqwa kepada-Nya; dan janganlah sekali-kali kamu mati melainkan dalam keadaan beragama Islam. (QS. 3:102)

Apa yang diberikan Rasul kepadamu maka terimalah dia.Dan apa yang dilarangnya bagimu maka tinggalkanlah; dan bertaqwalah kepada Allah.Sesungguhnya Allah sangat keras hukuman-Nya. (QS. 59:7)

“Apakah kalian mengira bahwa kalian akan masuk surga, padahal belum nyata bagi Allah orang-orang yang berjihad di antara kalian dan belum nyata orang-orang yang bersabar. Sesungguhnya kalian mengharapkan mati (syahid) sebelum kalian menghadapinya; (sekarang) sungguh kalian telah melihatnya dan menyaksikannya. Muhammad itu tidak lain hanyalah seorang rasul, sungguh telah berlalu sebelumnya beberapa orang rasul. Apakah jika dia wafat atau dibunuh kalian berbalik ke belakang (murtad)? Barang siapa yang berbalik ke belakang, maka ia tidak dapat mendatangkan mudarat kepada Allah sedikit pun; dan Allah akan memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur. Sesuatu yang bernyawa tidak akan mati melainkan dengan izin Allah, sebagai ketetapan yang telah ditentukan waktunya. Barang siapa menghendaki pahala dunia, niscaya Kami berikan kepadanya pahala dunia itu dan barang siapa menghendaki pahala akhirat, Kami berikan (pula) kepadanya pahala akhirat. Dan, Kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur.” (QS. Ali ‘Imran: 142-145)

“Sesungguhnya kalian akan mati dan sesungguhnya mereka akan mati (pula). Kemudian, sesungguhnya kalian pada hari kiamat akan berbantah-bantahan di hadapan Tuhan kalian.” (QS. Az Zumar 30-31)

Ucapan orang-orang musyrik,
Kalian tidak lain hanyalah mengikuti seorang laki-laki yang kena sihir.” (QS. Al `Isra: 47)

Tiap-tiap sesuatu pasti binasa, kecuali Allah. Bagi-Nyalah segala penentuan, dan hanya kepada-Nyalah kalian dikembalikan. (QS. Al Qashash: 88)

Tiap-tiap yang berjiwa akan merasakan mati. Dan sesungguhnya pada hari kiamat sajalah disempurnakan pahala kalian.” (QS. Ali 'Imraan: 185)

Semua yang ada di bumi itu akan binasa; Dan tetap kekal Wajah Tuhanmu yang mempunyai kebesaran dan kemuliaan.” (QS. Ar Rahmaan: 27).”

Segala puji bagi Allah, kita senantiasa memujiNya, memohon pertolonganNya dan ampunanNya serta memohon lindunganNya dari kejelekan-kejelekan yang ada pada diri kita sendiri dan pada aktivitas kita. Sesungguhnya orang yang telah mendapatkan petunjukNya maka sesekali tidak akan ada orang yang menyesatkannya dan juga orang yang telah tersesat maka sesekali tidak ada orang yang bisa memberikan petunjuk, aku bersaksi bahwa tidak ada tuhan selain Allah dan tidak ada yang menyamaiNya dan aku bersaksi bahwa Muhammad adalah hamba dan RasulNya.

Mengikuti Nabi Saw. ke Surga

Tidak ada komentar:

Related Posts with Thumbnails

Spirit 212, Spirit Persatuan Umat Islam Memperjuangkan Qur'an Dan Sunnah

Unduh BUKU Sistem Negara Khilafah Dalam Syariah Islam