Download BUKU Dakwah Rasul SAW Metode Supremasi Ideologi Islam

Selasa, 04 November 2014

Generasi Keluarga Islami Membangun Masyarakat Islami

Generasi Keluarga Islami Membangun Masyarakat Islami
 


Bab Pertama

Islam Dan Bangunan Keluarga

·         Pentingnya peran keluarga dalam membangun masyarakat Muslim:
-          Struktur masyarakat muslim
-          Karakteristik masyarakat muslim dan keistimewaannya
-          Tujuan terciptanya masyarakat muslim

·         Perlindungan Islam terhadap bangunan keluarga:
-          Membangun keluarga muslim
-          Kedudukan keluarga dalam Islam
-          Tujuan terciptanya keluarga muslim

Pembukaan

Dengan pertolongan Allah, dalam bab ini kita akan mencoba untuk memperjelas pendapat Islam mengenai sebuah bangunan keluarga dan bagaimana cara mempergunakan metode dan aturan-aturan Islam untuk mendapatkan kedudukan yang sangat mulia. Sehingga, ajaran tersebut dapat dijadikan sebagai pondasi dasar dalam menciptakan bangunan masyarakat muslim.

Sebagaimana kita juga akan menerangkan tentang ajaran Islam dalam mengatur kehidupan bermasyarakat dan menjadikan bangunan keluarga sebagai tonggak utama yang akan menerapkan ajaran-ajaran dasar Islam dalam tubuh masyarakat. Sebagai tanda bahwa masyarakat muslim telah melaksanakan tugas dan misi terpenting mereka. Di samping, berusaha untuk merealisasikan tujuan mereka dalam mengarungi bahtera kehidupan ini.

Islam yang membangun masyarakatnya termasuk melalui pintu keluarga, telah meletakkan undang-undang dan peraturan yang begitu menarik dan terperinci. Dimulai dari ikatan yang terjalin antara suami istri, bagaimana sang istri harus memperlakukan suami dan sebaliknya. Bahkan, Islam juga telah memberikan aturan-aturan tertentu untuk merealisasikan seluruh hak dan kewajiban tiap-tiap anggota keluarga, seperti: pembagian hak waris, perceraian, khulu’ [Khulu’ adalah: Perceraian atas permintaan pihak perempuan dengan membayar sejumlah uang atau mengembalikan maskawin yang dulu diterimanya dari sang suami (tebus talak)] dan hukum-hukum lainnya yang bertujuan untuk membangun sebuah keluarga yang dapat hidup di tengah masyarakat dengan baik.

Bangunan keluarga dengan berbagai hukum dan peraturannya seperti di atas-lah yang akan berpartisipasi dalam membangun sebuah masyarakat dan umat yang memiliki dua unsur di atas. Oleh karena itu, tiap-tiap dari keluarga, masyarakat dan umat akan membangun Islam melalui pondasinya yang sangat kokoh, dimulai dari akidah, ibadah dan cara-cara berinteraksi.

Bagaimana seorang manusia dapat memiliki keyakinan dan akidah yang benar terhadap Allah, malaikat, Rasul, hari akhir dan ketentuan Allah. Dan kebenaran tersebut akan didapati oleh manusia dan semua yang hidup di dunia ini seandainya disertai dengan amalan yang sesuai dengan ajaran Allah. Tidak hanya itu, kebenaran tersebut juga harus didukung oleh interaksi yang baik dengan sesama manusia sesuai dengan ajaran Allah, cara yang ditentukan, Syariah Islam yang baku. Kelangsungan relasi yang sangat baik ini tidak hanya antara sesama muslim tapi juga dengan orang-orang di luar kita (non muslim).

Setiap individu muslim, keluarga, masyarakat dan umat ini tidak mungkin untuk merealisasikan hak dan kewajiban mereka dalam kehidupan di dunia ini kecuali dengan mempergunakan ajaran dan metode Islam yang selalu mengajak mereka kepada kebenaran dan kebaikan, baik dari sisi akidah, ibadah dan cara berinteraksi. Termasuk metode penerapan sistem Islam adalah sistem negara Khilafah yang mengikuti tuntunan kenabian. Dan seandainya mereka mengabaikan metode dan ajaran Allah dan Rasul Saw., niscaya ia akan mendapatkan kerugian di dunia dan akhiratnya dengan mengikuti jalan yang tidak dilalui oleh orang-orang yang beriman.

Sebenarnya, masyarakat muslim memiliki pondasi dasar yang akan membentuk bangunan yang terdiri dari beberapa kumpulan keluarga muslim. Populasi pendakwah ini memiliki kelebihan dan keistimewaan dibanding populasi dan masyarakat yang lainnya. Keistimewaan dan karakteristik yang mereka miliki adalah hasil dari diikutinya metode perjuangan dakwah Rasul Saw. Karena, pencipta metode ini adalah Allah dan bukan manusia. Metode tersebut dapat dipergunakan untuk menyelesaikan seluruh permasalahan dan problematika yang timbul dalam tubuh sebuah masyarakat kapan dan di manapun mereka berada.

Syariah Islam sebagai aturan yang adil dari Allah Swt. menjadi kunci penyelesaian dari berbagai permasalahan keseharian yang sering timbul seiring berjalannya waktu. Semuanya itu mereka usahakan untuk mendapatkan keselamatan dan kemaslahatan di dunia dan di akhirat nanti. Pada saat ini ataupun di saat yang akan datang.

Dan dalam buku ini kita akan mencoba untuk mengilustrasikan berbagai tujuan dan maksud terciptanya masyarakat muslim yang tumbuh berkembang dari persatuan kelompok keluarga muslim. Mungkin, kita dapat mengambil contoh seperti: bagaimana mengetahui keagungan Allah SWT dan keesaannya, bagaimana cara beribadah kepada Allah sehingga sesuai dengan ajaran agama yang telah diturunkan-Nya, sekaligus bagaimana cara mereka dalam memegang teguh ajaran kitab Allah dan Sunnah Rasul-Nya dalam setiap tingkah laku keseharian. Dan tak lupa, bagaimana mereka memperjuangkan berlakunya sistem Islam keseluruhan dalam kehidupan.

Setelah itu, kita akan menerangkan seberapa besar Islam telah menjaga keutuhan sebuah keluarga. Sebuah sistem penjagaan yang tidak dapat ditandingi oleh sistem penjagaan manusia manapun yang berasal dari masa lalu, baik dari sisi agama, tatanan hukum dan peradaban. Sebuah penjagaan yang mengedepankan unsur terpenting bagaimana cara membangun sebuah keluarga dan memilih faktor-faktor utamanya yang terdiri dari suami istri yang shalih dan sesuai dengan ciri-ciri yang telah ditentukan oleh agama. Sehingga, penampilan luar tidak akan menipu kecantikan dan keindahan dari dalam jiwa manusia. Sebagaimana bentuk luar tidak menghilangkan esensi sebuah tema sentral.

Seandainya sebuah keluarga dibangun di atas pondasi dasar seperti ini, maka Islam akan meletakkan keluarga ini dalam posisi yang paling tinggi dalam lingkungan masyarakat. Di samping, Allah juga akan memberikan jalan yang mudah agar keluarga ini dapat menjadi keluarga yang kokoh dan makmur, memberikan inspirasi peradaban berasas ideologi Islam yang penuh dengan berkah dan rahmat Allah Swt.

Sehingga, kita akan melihat hubungan yang sangat romantis di antara satu anggota keluarga dengan anggotanya yang lain. Mereka memiliki jiwa yang sehat, akal yang cemerlang, fikiran yang lurus, dan kemampuan dalam mengubah masyarakat.

Islam juga akan memperjelas apa sebenarnya tujuan terbentuknya sebuah masyarakat muslim yang juga merupakan keluarga-keluarga. Sehingga, tiap-tiap individu muslim mengetahui secara jelas dan pasti tujuan hidup yang mereka jalani. Sehingga mereka mulai mempersiapkan diri untuk mendapatkan kebahagiaan dan kehidupan yang baik di dunia dan akhirat nanti.

Inilah berbagai poin yang akan kita bahas dalam bab ini, semoga Allah mempermudah jalan menuju kebaikan. Aamiin.

Unduh Buku Generasi Masyarakat Islami

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Spirit 212, Spirit Persatuan Umat Islam Memperjuangkan Qur'an Dan Sunnah

Unduh BUKU Sistem Negara Khilafah Dalam Syariah Islam